[BOOK REVIEW] Kafe Cinta by @catatansiDoy

Judul Buku : Kafe Cinta
Penulis : @ (Dion)
Penyunting : Ceria Mawardi
Penyelaras Akhir : Faisal Adhimas
Penata Letak: Erina Puspitasari
Desainer Sampul : Oxta Estrada
Penerbit : Wahyumedia
ISBN : 978-979-795-716-2
Tahun Terbit : Cetakan Pertama - Jakarta, 2013
Tebal Buku : 202 halaman

Gara-gara ingin mengambil beasiswa S2 ke luar negeri, Radit harus berselisih dengan kekasihnya, Icha, yang tidak setuju dengan rencananya. Hingga akhirnya, Icha memutuskan untuk mengakhiri hubungan mereka yang telah terjalin selama dua tahun di kafe Dixie. Kafe tempat mereka berdua jadian, sekaligus berpisah.

Radit yang dilanda galau pun memutuskan untuk bekerja sebagai manajer di kafe tersebut. Selain karena memiliki kenangan bersama Icha di kafe Dixie, ia juga tidak lolos seleksi. Ia berusaha menikmati pekerjaannya sambil menjadi penonton kisah-kisah para pengunjung kafe. Meskipun begitu, ia masih sering bermimpi tentang Icha hingga dua tahun bekerja di sana.

Hingga suatu ketika ia mendapatkan seorang klien bernama Reza, yang menyewa kafe Dixie guna melamar kekasihnya. Dan pada malam hari kala ia telah mempersiapkan segala keperluan Reza, ia pun bertemu dengan Icha dan hal itu membuatnya senang sekali. Icha yang sedang menunggu seseorang pun kaget dengan keberadaan Radit. Kemudian, apa yang akan terjadi di sana?

Sebenarnya aku sedikit bingung saat akan mereview buku ini. Tokoh utama dalam cerita ini, Raditya Prabudi, kisahnya tidak dibuat secara mendalam. Hanya kisah patah hatinya karena Icha dan belajar memaknai arti kehidupan melalui kisah-kisah para pengunjung kafe.

Seperti filosofi yang tertulis pada sampulnya
Cinta itu seperti kafe. Ada yang datang, ada yang pergi, dan ada yang ingin kembali.
Tiga setengah bintang untuk Kafe Cinta.

You May Also Like

0 komentar

About Me